Sampaikan Program Berkah Madani,Umi Fadhilah Sadat Soliditaskan Ibu Pengajian Pilih Paslon Anwar Sadat – Katamso Berkeyakinan Tinggi, Masyarakat Sungai Landak Berkomitmen Menangkan UAS-Katamso  Lanjutkan Kepemimpinan UAS,Hj Fadhilah Sadat Solidkan Kaum Emak Emak Pengajian  Edi Purwanto Harap Prabowo-Gibran Komitmen dan Realisasikan Janji Politik Antusias Ikuti Kampanye Anwar Sadat- Katamso,Warga Ketapang Siap Dukung Untuk Lanjutkan Pembangunan

Home / Berita / Pemerintahan

Kamis, 6 Juni 2024 - 12:29 WIB

Bupati Tanjab Barat Apresiasi Kerja Keras dan Dedikasi Pada Pengelola PBB-P2 

TANJABBARAT,BULENINNEWS.COM-  Sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras dan dedikasi para pengelola PBB-P2 dalam meningkatkan PAD dari sektor PBB-P2 di Kabupaten Tanjab Barat, Bupati Tanjab Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., memberikan penghargaan kepada para pengelola PBB-P2 terbaik di tingkat Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan pada acara Rapat Koordinasi (Rakor) Intensifikasi PBB-P2 Tahun 2024. Selasa (4/6

Rakor Intensifikasi Pajak PBB-P2 yang dilaksanakan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) tersebut, turut dihadiri Pj  Sekda H.Dahlan S.Sos M.M, Pasilog Kodim 0419/Tanjab, Kabag Ren Polres Tanjab Barat, Pewakilan Kemenag, Asisten 1, Para Kepala OPD, Perwakilan Perusahaan dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa Rakor ini merupakan langkah awal dalam upaya meningkatkan optimalisasi penerimaan pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor PBB-P2 di tahun 2024. Dirinya mengharapkan partisipasi aktif dari seluruh peserta rakor untuk memberikan ide dan pemikiran konstruktif dalam rangka mencapai target PAD yang telah ditetapkan.

Baca Juga  Bupati Anwar Sadat Ikut Berpartisipasi Pamerkan Produk Unggulan Tanjab Barat di Jakarta

Bupati juga menekankan pentingnya peran para Kepala OPD dalam mengelola sumber-sumber PAD. Ia berharap agar OPD terkait dapat meningkatkan capaian penerimaan PAD di instansi masing-masing.

Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa pengelolaan PAD merupakan bagian dari implementasi kebijakan desentralisasi fiskal di era otonomi daerah. Oleh karena itu, Pemkab Tanjab Barat terus berusaha menggali potensi-potensi penerimaan PBB-P2.

Baca Juga  Bupati Tanjab Barat Temui Mendagri, Ini Yang Dibahas

“Alhamdulillah, sejak saya menjabat di tahun 2021, PAD Kabupaten Tanjab Barat telah meningkat dari 1,1 triliun menjadi 1,8 triliun di tahun 2024. Dengan kalkulasi silva, target PAD di APBD Perubahan nanti mencapai 2 triliun,” ujar Bupati.

Di akhir sambutannya, Bupati menyampaikan terima kasih kepada masyarakat, dunia usaha, Bank Jambi, Bank BRI, dan Kantor Pos yang telah berkontribusi dalam pembayaran PBB-P2. Bupati juga memberikan penghargaan kepada para pengelola PBB-P2 terbaik di tingkat Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.

Berikut daftar penerima penghargaan Camat dengan realisasi penerimaan PBB-P2 terbaik tahun pajak 2023:

  1. Kecamatan Pengabuan
  2. Kecamatan Kuala Betara
  3. Kecamatan Betara
  4. Kecamatan Merlung (Juara Harapan)

Share :

Baca Juga

Berita

Jalan Jam Gento Sudah Nyaman Dilewati Pasca Perbaikan Oleh Pemkab

Pemerintahan

Wakil Bupati Tanjab Barat Hadiri Upacara Peringatan HUT Otonomi Daerah XXVII Tahun 2023 di Makassar

Berita

H Mukti Terima Lencana Pancawarsa III dari Gubernur

Berita

Pj Bupati Merangin Jangcik Mohza Pantau Draenase dan Kebersihan Pasar Bangko

Pemerintahan

Ini 43 Nama Kades Terpilih Yang Dilantik Bupati Tanjab Barat

Meraingin

Tindak Lanjut Rakor Satgas Covid-19 Merangin Tentang PPKM, Akan Lahir SE Baru

Meraingin

H Mashuri Beri Apresiasi Kepada OPD Atas Perolehan Penghargaan KLA 2021

Meraingin

Walau Sakit Plt Bupati Merangin Tetap Semangat Ngantor