Bupati Anwar Sadat Hadiri Acara Pelepasan 314 Siswa SMA Negeri 1 Tanjab Barat  Anwar Sadat Cakada Pertama mengembalikan Formulir Pendaftaran di DPC Partai Demokrat Tanjab Barat  DPC PPP Tanjab Barat Buka Pendaftaran Bakal Cakada Ahmad Jahfar Ambil Formulir Pendaftaran Cakada di Partai Demokrat Tanjab Barat. Polres Tanjab Barat Ringkus Pelaku Setubuhi Anak Dibawah Umur

Home / Pemerintahan

Minggu, 18 Februari 2024 - 09:18 WIB

Bupati Anwar Sadat Jenguk Pengawas Pemilu yang Sakit

TANJAB BARAT – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Drs. H. Anwar Sadat, M. Ag., menunjukkan kepeduliannya terhadap penyelenggaraan Pemilu 2024 dengan menjenguk salah satu pengawas pemilu tingkat kelurahan yang sedang sakit, Jumat (16/02/24).

Pengawas pemilu yang dikunjungi oleh Bupati Tanjab Barat adalah Ade Gusti Saputra, pengawas pemilu kelurahan Patunas, yang dirawat di RS. KH. Daud Arif Kuala Tungkal.

Bupati didampingi oleh Pj. Sekda Tanjabbar, H. Dahlan, Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tanjabbar, serta Sekretaris RS. KH. Daud Arif Kuala Tungkal.

Baca Juga  Hadiri Pelantikan DPC ASKI Tanjab Barat, Bupati:Semoga Dapat Meningkatkan Animo Masyarakat 

Bupati Tanjabbar, H. Anwar Sadat, mengatakan bahwa kunjungannya bertujuan untuk memberikan dukungan moril dan semangat kepada Ade Gusti Saputra agar segera pulih dan bisa kembali menjalankan tugasnya sebagai pengawas pemilu.

“Kami mengapresiasi kerja keras para pengawas pemilu yang bertugas di tingkat kelurahan atau desa. Mereka memiliki peran penting dalam memastikan keberlangsungan dan keadilan dalam proses pemilihan umum di tingkat lokal,” ujar Bupati

Ia pun berharap para pengawas pemilu diberikan kesehatan dan kekuatan untuk menyelesaikan tugas yang diberikan dengan baik dan profesional.

Baca Juga  Wabup Tanjab Barat Hadiri Deklarasi Sekolah Ramah Anak Tingkat SMP di 3 Kecamatan

“Semoga Allah SWT memberikan kesembuhan kepada Ade Gusti Saputra dan para pengawas pemilu dan penyelenggara Pemilu lainnya yang sedang sakit. Semoga pula Allah memberikan perlindungan kepada mereka yang sehat agar tetap bisa menjaga kualitas penyelenggaraan Pemilu 2024,” tutur Bupati.

Pada kesempatan itu, Bupati Tanjabbar, H. Anwar Sadat, juga menyempatkan diri untuk menjenguk pasien lainnya yang sedang dirawat di rumah sakit tersebut.*

 

 

Penulis/ Editor: Amir/Otte

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Sekda Tanjab Barat Buka Secara Resmi Pembinaan Tahap Pertama Kafilah MTQ

Pemerintahan

Wakil Bupati Tanjab Barat Dampingi Kegiatan Wagup Provinsi Jambi Tinjau Persiapan MTQ Ke-50

Pemerintahan

Bupati Tanjab Barat Beserta Isteri Santuni Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Pemerintahan

Tinjau Lokasi Kebakaran di Jalan Pelabuhan, Bupati Anwar Sadat Berikan Bantuan

Olahraga

Gubernur Cup 2023, Bupati Anwar Sadat Lepas Tim Sepak Bola Tanjab Barat

Pemerintahan

Bupati Tanjab Barat Temui BPJN Jambi

Pemerintahan

Sekda Buka Secara Resmi FGD Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan Gambut

Pemerintahan

Terima Hibah 708 Unit Thermogun Dari KPU, Bupati Tanjab Barat: Ini Sangat Bermamfaat