Bupati Tanjabbar Ikuti Rakor Sinergi dan Penguatan Pemberantasan Korupsi Kepala Daerah se-Provinsi Jambi. Wabup Harian Hadiri Halal Bihalal Santri Lirboyo  Bupati Tanjab Barat Pimpin Rapat Penanganan Konflik Sosial  Bupati Tanjung Jabung Barat Gelar Halal Bihalal Bersama Kerukunan Bubuhan Banjar Paripurna ketiga, DPRD Tanjab Barat Mendengarkan Tanggapan LKPJ Bupati

Home / Pemerintahan / Tanjab Timur

Selasa, 17 Agustus 2021 - 10:44 WIB

Bupati dan Wabup Tanjab Barat Ikuti Apel Kehormatan Renungan Suci di TMP YSP

 

Tanjab Barat-Bulenonnews.com. Bupati Tanjung Jabung Barat H. Anwar Sadat mengikuti Apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Yudha Satria Pengabuan, Senin (16/8/21) malam tepat pukul 00.00 WIB.

Apel ini digelar dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan ke-76 RI dipimpin oleh Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta, SIK.

Pantauan di lokasi, Bupati H. Anwar Sadat bersama rombongan tiba di di Desa Pembengis, Kecamatan Bram Itam sekitar pukul 23.40 WIB, langsung memasuki area TMP Yudha Satria Pengabuan dengan memberikan penghormatan.

Kapolres Tanjab Barat AKBP Muharman Arta, SIK yang bertindak sebagai Inspektur Upacara membacakan naskah apel kehormatan dan renungan suci, ditandai dengan lampu di sekitar TMP dipadamkan dan obor induk dinyalakan.

Baca Juga  Bupati Tanjab Barat Safari Jumat di Masjid Desa Suban

Apel juga diikuti oleh Wakil Bupati Hairan, Ketua DPRD Tanjab Barat H. Abdullah, Dandim 0419/Tanjab Letkol Inf Susanto, Kejari Tanjabbar, Ketua PN Kuala Tungkal, Sekda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Jajaran Perwira Staf Kodim 0419/Tanjab, Jajaran Perwira Staf Polres Tanjab Barat, Subdenpom II/2-2 Tanjab dan juga Danposal Kuala Tungkal.

Selain dari jajaraan TNI, dan sejumlah personil dari Polres, apel kehormatan dan renungan suci itu, juga diikuti dari anggota Satpol PP, pramuka dan KNPI.

Baca Juga  Pembelian Mesin Pompong Tidak Melalui E Katalog, Panitia Beralasan Waktu Mepet

Penghormatan terakhir kepada arwah pahlawan yang dimakamkan di TMP YSP disertai pengisian buku tamu menutup seluruh rangkain apel kehormatan dan renungan suci.

“Renungan suci ini merupakan wujud penghormatan kita kepada para pahlawan yang bersemayam di taman makam pahlawan ini. Rasa hormat yang sebesar-besarnya atas pengabdian dan perjuangan demi kebahagiaan seluruh generasi penerus, sehingga kita bisa mengirup udara segar kemerdekaan seperti yang kita rasakan hingga saat ini,” ucap Bupati H. Anwar Sadat usai acara.

Penulis/Editor: Amir/Ote.

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Pengendalian Inflasi Daerah, Sekda Tanjabbar Rakor Bersama Mendagri

Pemerintahan

Wabup Tanjab Barat Tinjau Kegiatan Vaksinasi Masal di Polsek Tungkal Ulu

Pemerintahan

Bupati Anwar Sadat Buka Pelatihan Membatik ‘Canting Emas’

Pemerintahan

Wakil Bupati Tanjab Barat Hadiri Upacara Peringatan HUT Otonomi Daerah XXVII Tahun 2023 di Makassar

Pemerintahan

Sekda Tanjab Barat Hadiri Apel Puncak Peringatan Hari Pramuka ke-61

Pemerintahan

Hadiri Peringatan Isra Miraj di Masjid Al Anshor, Bupati Berikan Bantuan Mushab Al Qur’an dan Dana CSR

Pemerintahan

Bupati Anwar Sadat Pantau Proses Pemadaman Kebakaran di Lorong Banten

Pemerintahan

Pemkab Tanjab Barat Lakukan Kerjasama Dengan STIKBA Jambi