Di Hadapan Polisi Para Pemuda Perang Sarung Minta Maaf ke Masyarakat Tanjab Barat Video Viral Perang Sarung Resahkan Warga Tanjab Barat. Bupati Tanjab Barat Himbau Pedagang Berjualan di Pasar bedug Alun Alun Kota Kuala Tungkal Gandeng Bulog Kuala Tungkal,Dinas Koperindag Tanjab Barat Melaksanakan Operasi Pasar Mengganggu Pengguna Jalan, Bupati Anwar Sadat Minta BPJN Jambi Pindahkan Alat Berat di Jalur Dua Pargom

Home / Pemerintahan

Jumat, 28 Mei 2021 - 12:32 WIB

Ditandai Pemotongan Pita,Bupati Tanjab Barat Resmikan Pos Damkar dan Pelayanan Dukcapil Merlung

Bulenon News.Com TANJAB BARAT – Bupati Tanjung Jabung Barat H. Anwar Sadat meresmikan Pos Pemadam Kebakaran dan tempat Pelayanan Dokumen Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Kecamatan Merlung, Kamis (27/05/21).

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita dan penyerahan akta kelahiran gratis kepada masyarakat oleh Bupati H. Anwar Sadat.

Bupati H. Anwar Sadat menyampaikan peresmian ini merupakan bentuk perwujudan realisasi kinerja 99 hari.

Unit pelayanan Dokumen Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang saat ini berada di wilayah Kecamatan Merlung yang diharapkan nantinya akan segera menjadi UPTD dan akan dilanjutkan secara bertahap di Kecamatan-kecamatan lainnya.

”Melalui pelayanan ini, maka penertiban Dokumen Kependudukan seperti KTP, Akte Kelahiran, Kartu Identitas Anak, dan Dokumen Kependudukan lainnya langsung bisa dilaksanakan dan ditertibkan di Kecamatan Merlung tanpa harus mengurus ke Dinas Dukcapil Tanjabbar di Kuala Tungkal,” ungkapnya.

Baca Juga  Bupati Tanjab Barat Hadiri Acara Silaturahmi Bersama BKPM RI

Kemudian, Pos Pemadam Kebakaran di Kecamatan Merlung, kata Bupati merupakan wujud nyata dalam memberikan perlindungan langsung kepada masyarakat dalam rangka mencapai tujuan pembangunan daerah.

“Semoga dengan adanya Pos Pemadam Kebakaran ini masyarakat dapat terbantu, sesuai dengan tugas penting pemadam kebakaran adalah melakukan pencegahan, pengendalian, penyelamatan dan pemadaman serta ikut dalam penyelamatan bencana kebakaran dan non kebakaran,” harap Bupati.

Baca Juga  Wabup Hairan Pimpin Giat Gotongroyong di Kawasan Wisata Titian Orang Kayo Hitam Mustika Rajo Alam

Untuk pos pemadam ini, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tanjab Barat, Iswardi memyebutkan Pos Pemadam Kebakaran di Kecamatan Merlung ini, dilengkapi 1 unit mobil pemadam kebakaran dan 2 unit mesin pemadam.

“Sedangkan untuk personil yang bertugas sebanyak 10 orang dengan sistem bergantian per 5 hari,” sebutnya.

Turut hadir Wakil Bupati Tanjabbar, Hairan, SH, Sekretaris Daerah Tanjabbar, Asisten 2, Staf Ahli, Kapolsek Merlung, Ketua Tim Penggerak PKK Tanjabbar, Ketua GOW, Kepala Dinas Damkar beserta jajajaran, Kepala Dukcapil beserta Jajaran, Camat, Lurah dan Kades serta tamu undangan lainnya.

Penulis/ Editor: Amir/ Ote

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Ini 43 Nama Kades Terpilih Yang Dilantik Bupati Tanjab Barat

Meraingin

H. Al Haris Tidak Melepaskan Tanggungjawanya dalam Bertugas, Meski Hari Ini Putusan MK

Pemerintahan

Terkait Pengembalian Uang PJS Kades, Inspektorat : Sudah Berangsur Dikembalikan

Pemerintahan

Bupati Anwar Sadat Lantik Pejabat Eselon II  dan III 

Meraingin

Nilwan: Kearifan Lokal Tentukan Kebehasilan Assesmen Geopark

Meraingin

Plt Bupati Merangin Tegaskan, Belajar Tatap Muka Ajaran Baru Harus Pakai Shift dan Perketat Prokes

Pemerintahan

Permasalahan listrik di Tanjab Barat Tak Kunjung Selesai,Bupati Anwar Sadat Koordinasi Ke Kementerian ESDM

Kota Jambi

Bupati Merangin Hadiri Acara Kujungan Kerja Mendagri di Jambi