Bupati Tanjab Barat Hadiri Haul Syekh Abdul Qadir Al-Jailani di Bram Itam Bupati Tanjab Barat Laksanakan Audiensi dengan Komisi Penyuluhan Pertanian Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Bupati Tanjab Barat Mulai Terapkan Sistim Tiket Online di Pelabuhan Penyeberangan  Perkuat Sinergi Antara Pemerintah,Bupati Tanjab Barat Serahkan Hibah Kantor Kejari di Desa Pembengis Derita Penyakit Kulit, Bupati Anwar Sadat Kunjungi Nenek Partiyah

Home / Politik

Kamis, 25 April 2024 - 19:37 WIB

DPC PPP Tanjab Barat Buka Pendaftaran Bakal Cakada

TANJABBARAT, BULENONNEWS.COM – Menyongsong pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang atau DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Tanjung Jabung Barat resmi membuka pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah dan Bakal Calon Wakil Kepala Daerah untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024.

Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah dan Bakal Calon Wakil Kepala Daerah DPC PPP Tanjung Jabung Barat Endri Avian menyebutkan, untuk pendaftaran dibuka Kamis 25 April 2024 hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

“Kita Dewan Pimpinan Cabang PPP Tanjab Barat membuka ruang bagi Putera Putri terbaik Daerah untuk mendaftarkan diri guna mengikuti Pilkada 2024,” ungkap Endri Avian, Rabu (24/4/24).

Baca Juga  Ingin Lanjutkan Kepemimpinan UAS - Katamso, Ratusan Warga Bram Itam Kompak Teriakan Salam Satu Jari

Endri Avian juga menyebutkan Bakal Calon ataupun Tim dari Bakal Calon bisa mengambil formulir di Sekretariat DPC PPP di Jalan Panglima H Saman Kelurahan Tungkal III, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

“Kita akan buka pendaftaran dari Pukul 08.30 Wib hingga selesai,” ujarnya.

Masih dikatakan Endri Avian, untuk penjaringan dirinya turut didampingi panitia penjaringan Nurul Fadli, Juanda Lukmana, Wandi dan Andika Sandria.

“Sehubungan dengan penjaringan bisa juga menghubungi Tim di Nomor 0822 9110 7519 atas nama Nurul Fadli,” tukasnya.

Baca Juga  Bupati Anwar Sadat Kembali Laksanakan Safari Subuh di Masjid Miftahul Jannah

Sementara Ketua DPC PPP Tanjung Jabung Barat Umar Dani menyampaikan, selaku Ketua dirinya telah memberikan mandat kepada Tim penjaringan untuk bekerja dengan baik selama masa dibukanya pendaftaran.

“Pada dasarnya kami DPC PPP Tanjung Jabung sesuai dengan arahan DPP Partai Persatuan Pembangunan memberikan porsi yang sama bagi para Bakal Calon. Baik itu Bakal Calon Kepala Daerah maupun Wakil Kepala Daerah,” sebutnya.

Pembukaan penjaringan ini tambah Umar Dani, merupakan bentuk keikutsertaan DPC PPP dalam pesta demokrasi dan demi kemajuan Kabupaten Tanjung Jabung Barat.*

 

 

 

Penulis Editor Tim

Share :

Baca Juga

Politik

Didampingi Istri Tercinta UAS Disambut Ribuan Masyarakat 

Politik

Warga Sungai Terap Antusias Sambut Kehadiran Cabup Anwar Sadat

Politik

“Bukan Hanya Katanya” Kemajuan Sama Dirasakan,Ribuan Masyarakat Kuala Bentara Inginkan UAS – Katamso Lanjutkan Pembangunan 

Meraingin

Reses Pertama Wakil Ketua ll DPRD Merangin Kausari Sukses

Politik

Banyak Manfaat Dirasakan, Tim Masako Bertekad Menangkan UAS – Katamso

Politik

Rayakan Hari Jadi SBY Ke 73 dan HUT Ke 21,DPC Partai Demokrat Tanjab Barat Baca Doa Bersama dan Bagikan Bansos

Politik

KPU Tanjab Barat Telah Menyelesaikan Pengajuan Rancangan Pencermatan Tahapan DCS Parpol

Politik

Dipercaya Sampaikan Mutiara Pengetahuan Islam, Anwar Sadat Disambut Ratusan Jamaah BKMT Serdang Jaya