TANJAB BARAT-BULENONnews.com.
Menjelang dua pekan pencoblosan terdeteksi 142 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara ( KPPS) di Kabupaten Tanjung Jabung Barat dinyatakan Reaktif covid-19.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjabbar, Andi Pada, bahwa di ketahui dari hasil rapid tes yang di lakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjabbar berdasarkan koordinasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanjabbar.
“Iya sudah di lakukan rapid tes dan hasilnya ada 142 orang yang reaktif Rapid Tes,”ungkapnya
Sementara itu, terhadap 142 orang yang dinyatakan rapid tes di minta untuk melakukan isolasi mandiri. Sebagai tindak lanjuti terhadap reaktif tersebut pihak Dinkes Tanjabbar melakukan Swab.
“Sedang kita swab dari kemarin, direncanakan sampai besok. Mudah-mudahan bisa selesai pengambilan swabnya. Kita berharap hasilnya juga negatif sehingga tidak ada penambahan,”pungkasnya.(Amr).