Polres Tanjab Barat Amankan Dua Terduga Pelaku Curanmor  Himatel Unbari Bersama Bruin Mengungkap Sudut Kota Jambi Dengan Segala Rahasianya Bupati Anwar Sadat Hadiri Acara Pelepasan 314 Siswa SMA Negeri 1 Tanjab Barat  Anwar Sadat Cakada Pertama mengembalikan Formulir Pendaftaran di DPC Partai Demokrat Tanjab Barat  DPC PPP Tanjab Barat Buka Pendaftaran Bakal Cakada

Home / Berita

Kamis, 1 Februari 2024 - 12:52 WIB

Sekda Merangin Fajarman Buka Acara Peringatan HUT DW-P ke-24

BANGKO-BULENONNEWS.COM. Sekda Merangin Fajarman membuka acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DW-P) ke-24, di Aula Utama kantor lama bupati Merangin, Kamis (01/2).

Dikatakan Sekda pada sambutannya, diusia yang dewasa ini DW-P semakin mampu menjadi organisasi, yang mandiri dengan visi menjadi organisasi istri para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang professional.

‘’DW-P mengambil peran akif dalam strategi pembangunan bangsa yang mengedepankan kemandirian dan kesejahteraan. Dimana ibu-ibu DW-P ini bekerja dengan penuh keikhlasan,’’ujar Sekda Merangin.

Baca Juga  Ketua Fraksi Demokrat Provinsi Jambi, H. Ahmad Fauzi Ansori menyalurkan bantuan UMKM di Kabupaten Merangin

DW-P lanjut Fajarman, menjadi organisasi wanita terbesar di Indonesia, untuk Kabupaten Merangin saja jumlah ASN-nya mencapai 6.000-an, belum lagi P3K-nya mencapai 5.300-san orang.

‘’Setiap orang yang statusnya ASN, pasti istrinya DW-P. Jadi DW-P ini perlu diperhitungkan. Kontribusi DW-P untuk pembanggunan Kabupaten Merangin cukup besar,’’terang Fajarman.

Tak heran lanjut Sekda, bila DW-P menjadi aktor strategi dalam pembangunan lewat program-program inovatif-nya. Hal ini selaras dengan tema yang diambil ‘‘Peran strategis perempuan dalam pembangunan berkelanjutan’.

Baca Juga  30 Tahun Bekerja Sekda Merangin Dianugerahi Satya Lencana Karya Satya 2024

Tampak hadir pada acara tersebut, Staf Ahli Bupati Zainal, para kepala organisasi perangkat daerah di jajaran Pemkab Merangin, Ketua DW-P Merangin Ny Rizmila Fajarman, para ketua DW-P dari masing-masing OPD dan ketua DW-P dari 24 kecamatan dalam Kabupaten Merangin.

Acara peringatan HUT DW-P ke-24 tersebut, berlangsung sangat meriah dan spektakuler, diwarnai berbagai hiburan, bazaar aneka jenis kuliner khas dari berbagai desa dalam Kabupaten Merangin dan menyajikan berbagai kerajinan tangan. (Red).

Share :

Baca Juga

Berita

PABPDSI Tanjab Barat Periode 2022-2028 Resmi Dilantik

Berita

Merangin Terluas dan Terbaik Soal Program Replanting Sawit

Berita

Bocah 5 Tahun Meninggal Digigit Ular Berbisa di Merangin

Berita

Kembali, Pj Bupati dan Forkopimda Merangin Cek Gudang Logistik KPU

Berita

Aspan: Tak Ada RAB untuk Pengerukan Sungai Pada Proyek Jembatan Sungai Merangin

Berita

Hamas : Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi Serahkan Berkas Bacaleg

Berita

Tolak Sistem Pemilu Proporsional Tertutup, Jansen Sitindaon Ajukan Diri Sebagai Pihak Terkait ke MK Melalui BHPP Partai Demokrat

Berita

MPC Pemuda Pancasila Merangin Sesalkan Aksi Brutal KS Batubara Rusak Kantor Gubernur Jambi