Tanjab Barat – Diduga arogan dan tidak transparan ratusan Siswa siswi SMK Negeri 1 Kuala Tungkal menggelar aksi unjuk rasa.
Pantauan di lapangan aksi ini dimulai dari jam 10:00 WIB, oleh siswa/siswi di lapangan sekolah dengan meneriakkan ganti Kepala Sekolah.
Ada 14 tuntutan yang dibacakan seorang siswi yaitu:
- Sekolah ini terlalu banyak aturan dengan kepemimpinan Plt , KEPSEK sekarang sehingga kami tidak merasakan adanya kenyamanan belajar .
- Kemana dana ATK Dana Bos ? ( Spidol , sapu , serokan , buku absen DLL )
- Terlalu arogan dengan siswa / i ( sikap yang sombong , congkak , angkuh , dan tanpa kehendak
- Mana fungsi satpam ? Mengapa Helm dan motor siswa bisa hilang
- Kami Ingin Bisnis Center dibuka Kembali
- Mengapa baju seragam kelas 10 belum jadi ? sedangkan sudah banyak yang lunas
- Tolong Organisasi kesiswaan di aktifkan Kembali
- Mengapa Penggunaan Fasilitas di sekolah dibatasi ?
- Tidak mendukung anak untuk berprestasi
- Kemana anggaran HUT RI ?
- Ada masalah apa dengan pengunduran pak Hasan
- Wc yang tidak terawat
- Tidak ada listrik di bangunan atas.
- Turunkan nominal uang komite seperti semula.
Siswa dan siswi juga membawa selebaran yang bertuliskan, stop arogansi, kami butuh kepsek hangat dan bersahaja, kami rindu kepsek yang dulu, merdeka belajar, kami tidak melawan kami hanya menuntut hak kami dan lain sebagainya.*
Penulis /Editor: Amir/ Otte.