Polres Tanjab Barat Berhasil Mengamankan Tersangka Pencurian dan Penggelapan Belasan Motor Kesulitan Biaya Untuk Operasi, Warga Tanjab Barat Minta Bantuan Ke Bupati Anwar Sadat Marcon Bikin Terkejut Para Pengunjung Arakan Sahur,Polisi Diminta Tertibkan Tingkatkan Kesejahteraan Safari Ramadhan Bupati Fokus pada Pembangunan Merata dan Penanganan Stunting Wakil Bupati Katamso Pimpin Langsung Apel Gabungan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat

Home / Pemerintahan

Rabu, 31 Juli 2024 - 07:52 WIB

Tinjau Perbaikan Jalan,Bupati Anwar Sadat:Kita Berkomitmen Terus Membangun Infrastruktur.

TANJABBARAT.BULENONNEWS.COM – Senyum lebar terukir di wajah warga Kelurahan Bram Itam Kiri, Kecamatan Bram Itam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) saat menyaksikan Bupati Anwar Sadat meninjau langsung proses pengaspalan jalan di wilayah mereka, Selasa (30/07/24).

Jalan lintas Tungkal -Jambi sepanjang 150 meter dengan lebar 5 meter, yang melintasi RT 8, RT 9, dan RT 11, Kelurahan Bram Itam akhirnya diaspal setelah sekian lama dinantikan.

Bupati Anwar Sadat dalam peninjauannya menyampaikan rasa syukur atas selesainya pengaspalan jalan tersebut. Ia juga menegaskan komitmennya untuk terus membangun infrastruktur di Kabupaten Tanjab Barat.

“Ini adalah bentuk nyata kepedulian pemerintah terhadap masyarakat. Kami ingin memastikan semua warga memiliki akses jalan yang layak dan memadai,” ujar Bupati Anwar Sadat.

Baca Juga  Kantor Imigrasi Kelas II TPI Kuala Tungkal Laksanakan Rapat Tim Pora

“Semoga dengan selesainya pengaspalan jalan ini, perekonomian warga semakin meningkat dan kualitas hidup mereka semakin membaik,”harapnya.

Warga Kelurahan Bram Itam Kiri pun menyambut baik komitmen Bupati Anwar Sadat dalam membangun daerah.

“Alhamdulillah, jalan lintas Tungkal Jambi tepatnya di wilayah kami Kelurahan Bram Itam Kiri tahun ini diaspal melalui anggaran APBD murni 2024,”ucap Ibrahim, Lurah Bram Itam Kiri dengan nada penuh syukur.

“Atas nama masyarakat Kelurahan Bram Itam Kiri, kami sangat berterima kasih dan kami berharap Bapak dapat melanjutkan pembangunan di masa yang akan datang,” harap Lurah Ibrahim.

Baca Juga  Rangkaian HUT Bhayangkara Ke 75, Polres Tanjab Barat Gelar Bakti Kesehatan Donor Darah

Warga setempat memang sudah lama menantikan perbaikan jalan ini. Kondisi jalan yang rusak selama bertahun-tahun membuat aksesibilitas warga terganggu.

“Sudah lama kami menantikan jalan ini diaspal. Alhamdulillah, tahun ini harapan kami terwujud. Terima kasih kepada Bapak Bupati yang telah memperhatikan kebutuhan kami,” ungkap salah seorang warga.

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Tanjabbar, Apri Dasman ST MT,  menyebutkan perbaikan jalan tersebut menggunakan dana. Sharing APBD Kabupaten dan APBN.

“Lapis pondasi dari Balai (Balai Pelaksana Jalan Nasional -red). Lapisan aspalnya dari APBD kita,”pungkas Kadis PUPR.

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Bupati Tanjab Barat Mulai Lakukan Perombakan Kabinet

Pemerintahan

Pjs Bupati Tanjab Barat Mengajak Masyarakat di Pilkada 2024 Tetap Jaga Kondusifitas Daerah

Pemerintahan

Bupati Anwar Sadat Kukuhkan 9 Anggota Paskibraka Tanjab Barat Tahun 2021

Meraingin

Study Banding Budidaya Maggot, Bupati Merangin Sambut Kunjungan Wabup Kerinci

Pemerintahan

Bupati Tanjab Barat Buka MTQ ke-53 Desa Pembengis

Pemerintahan

Bupati Tanjab Barat Ingatkan Kades Harus Netral Selama Pemilu 2024

Pemerintahan

Bupati Beserta Ketua PKK Tanjab Barat Sambut Kunker Danrem 042/Gapu Jambi

Pemerintahan

Ke Kabupaten Batang Hari, Sekda Tanjab Barat Tandatanganani Perjanjian Kerja Sama Antar OPD