Himatel Unbari Bersama Bruin Mengungkap Sudut Kota Jambi Dengan Segala Rahasianya Bupati Anwar Sadat Hadiri Acara Pelepasan 314 Siswa SMA Negeri 1 Tanjab Barat  Anwar Sadat Cakada Pertama mengembalikan Formulir Pendaftaran di DPC Partai Demokrat Tanjab Barat  DPC PPP Tanjab Barat Buka Pendaftaran Bakal Cakada Ahmad Jahfar Ambil Formulir Pendaftaran Cakada di Partai Demokrat Tanjab Barat.

Home / Pendidikan

Rabu, 23 Februari 2022 - 09:01 WIB

Bantuan Madrasah di Tanjab Barat Masih Minim, Ini Kata Kemenag

Bulenon News.Com Tanjab Barat – Masih ditemui sejumlah madrasah swasta di Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang kondisi bangunanya sangat memperihatinkan, baik bangunan sekolah maupun perlengkapan belajar, padahal peluang bantuan dari Kementerian Agama pusat selalu dibuka setiap tahun nya untuk seluruh madrasah.

Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanjab Barat, M. Rusli Zaenal menyebutkan bahwa bantuan tersebut ada di Dirjen Pendidikan Islam, namun masih adanya bangunan sekolah yang kondisinya masih rusak menurutnya, hal itu akibat pihak sekolah yang belum menyelesaikan tahapan administrasi dalam menginput data.

“Kalau bantuan selalu ada setiap tahun dari Dirjen Pendis (Pendidikan Islam) peluang itu diberikan kesemua madrasah negeri maupun swasta dengan mengupload data di sim Sarpras mengenai kebutuhan apa saja yang sangat mendasar madrasah itu.” Sebutnya. Kamis, (03/02/22).

Baca Juga  Peringati Hari Jadi ke-58 Kabupaten Tanjabbar, DPRD Tanjabbar Gelar Paripurna 

“Nah yang menjadi kendala saat ini madrasah yang ada di Tanjab Barat apalagi pihak swasta mungkin mereka itu secara administrasinya belum lengkap, seperti kepemilikan tanah atau pihak sekolah terlambat menguploadnya karena ada batasan waktu,”sambungnya.

Ia menerangkan bahwa ditahun 2019 lalu sebanyak 8 madrasah baik negeri maupun swasta yang mendapatkan bantuan dari Dirjen Pendis tersebut, kemudian kata dia, ditahun 2020 bantuan tersebut tidak turun sebab terkendala covid-19.

“Kalau ditahun 2021 kemarin ada turun satu madrasah negeri yaitu berupa bantuan perlengkapan praktek yaitu perangkat komputer, untuk tahun 2022 ini belum ada informasi kita.” Tuturnya.

Baca Juga  Himatel Unbari Bersama Bruin Mengungkap Sudut Kota Jambi Dengan Segala Rahasianya

Sementara itu, jumlah Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (Mts) dan Madrasah Aliyah (MA) yang ada di Tanjab Barat baik negeri dan swasta sebanyak sekitar 96 madrasah, dengan MI negeri sebanyak 2 dan swasta 22, Mts negeri 3 dan swasta 45, kemudian MA negeri 2 lalu swasta berjumlah 22.

“Makanya kita selalu memberikan informasi tersebut kepada seluruh madrasah madrasah ini untuk segera melengkapi berkas terutama madrasah swasta agar menjadi negeri, sehingga secara pembangunan dan bantuan lebih teratur administrasinya dan yang terpenting bangunan tersebut juga masuk menjadi aset daerah kita sendiri.” Pungkasnya.

 

Penulis/Editor:Amir/Otte

Share :

Baca Juga

Meraingin

Hearing Komisi ll DPRD Merangin Bersama Dikbud dan BKPSDM Penuh Rasa Haru

DPRD

Kondisi Ruang Kelas SDN 13 Dusun Kebun Rusak, Hamdani: Instasi Terkait Turun dan Cek Langsung

Pendidikan

Unjuk Rasa Pelajar SMKN 1 Kuala Tungkal Mendapat Sorotan Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi

Meraingin

GIGIH..! SDN 144/VI Bangko lX Bangun Mushola Sekolah Secara Swadaya

Pendidikan

Himatel Unbari Bersama Bruin Mengungkap Sudut Kota Jambi Dengan Segala Rahasianya

Pendidikan

Tanjab Barat Akan Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka

Pendidikan

Miris, Bangun SDN 118 Desa Suak Labu Memprihatinkan

Pendidikan

Permasalahan SMKN 1 Tanjab Barat Dianggap Sepele,Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Soroti Keputusan Disdik