Bupati Anwar Sadat Hadiri Acara Pelepasan 314 Siswa SMA Negeri 1 Tanjab Barat  Anwar Sadat Cakada Pertama mengembalikan Formulir Pendaftaran di DPC Partai Demokrat Tanjab Barat  DPC PPP Tanjab Barat Buka Pendaftaran Bakal Cakada Ahmad Jahfar Ambil Formulir Pendaftaran Cakada di Partai Demokrat Tanjab Barat. Polres Tanjab Barat Ringkus Pelaku Setubuhi Anak Dibawah Umur

Home / Berita

Selasa, 23 Januari 2024 - 17:21 WIB

Nilwan : Do’akan Merangin FC Berjuang Menuju Final Pada Gubernur Cup Jambi 2024

 

BANGKO-BULENONNEWS.COM. Satu langkah lagi Laskar Macam Kumbang atau Tim Sepak Bola kebanggaan Kabupaten Merangin akan melaju ke babak Final untuk mempertahankan gelar Duta Bola pada Turnamen Gubernur Cup Provinsi Jambi Tahun 2024.

Tim Merangin FC akan berhadapan dengan tuan rumah Kabupaten Barang di Semifinal pada hari Kamis tanggal 25 Januari 2024 di stadion KONI Kabupaten Batanghari.

Tentu bertanding di kandang tuan rumah ini, akan membutuhkan dukungan semangat serta do’a Masyarakat Kabupaten Merangin.

Baca Juga  PABPDSI Tanjab Barat Periode 2022-2028 Resmi Dilantik

Hal ini sebagaimana disampaikan Manager Tim Merangin FC Nilwan Yahya, Selasa (23/1/2024) via WhatsApp.

” Semoga dengan do’a masyarakat Kabupaten Merangin, tim Merangin FC dapat Kembali memboyong piala bergilir Gubernur Jambi ke Bumi Tali Undang Tambang Teliti,” Harap Nilwan.

Selain doa, Nilwan Yahya menghimbau masyarakat Kabupaten Merangin untuk nonton bareng, agar semangat para pemain semakin berkobar.

” Ayo ajak teman-teman kolega dan yang lainnya untuk mendukung langsung iven bergengsi ini dengan datang ke KONI Batanghari tersebut,” ajaknya lagi.

Baca Juga  Ketua TP PKK Tanjab Barat Gelar Acara Peringatan Isra Miraj

Sementara Pj Bupati Merangin H Mukti akan terus mendorong semangat tim Merangin FC untuk melaju ke Babak Final Gubernur Cup provinsi jambi itu.

” Ya saat ini kita belum memfasilitasi warga Merangin untuk nonton bareng, namun apabila Merangin FC lolos ke Final sudah barang tentu Pemkab Merangin akan memobilisasi penonton untuk memberikan semangat, Mudah-mudahan semangat juang tim kebanggaan kita ini makin tinggi sehingga juara Satu kembali dipertahankan Kabupaten Merangin,” tutupnya. (Red).

Share :

Baca Juga

Berita

Tiga Bulan Gaspol, H. Mukti Berhasil Pimpin Bagus Kabupaten Merangin

Berita

H Mukti Laporkan Bencana Banjir dan Longsor Ke Deputi BNPB Pusat Dalam Rakor

Berita

Merangin Kembali Raih Sertifikat Adipura

Berita

Ditinjau Bupati, Jalan Bangko-Kerinci Kembali Lancar

Berita

Dua PJU Kasat Lantas dan Narkoba Tanjab Barat Dijabat Polwan

Berita

Anak SMA dan Warga Desa Biuku Tanjung Terisolasi Akibat Banjir

Berita

H. Mukti Said Hadiri Penganugerahan Gelar Adat LAM Jambi Ke Sejumlah Tokoh Nasional Provinsi Jambi

Berita

Pj Bupati Merangin Buka Forum Konsultasi Publik Awal Rancangan RPJPD 2025-2045 dan Rancangan RKPD Tahun 2025