Bupati Tanjab Barat Hadiri Haul Syekh Abdul Qadir Al-Jailani di Bram Itam Bupati Tanjab Barat Laksanakan Audiensi dengan Komisi Penyuluhan Pertanian Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Bupati Tanjab Barat Mulai Terapkan Sistim Tiket Online di Pelabuhan Penyeberangan  Perkuat Sinergi Antara Pemerintah,Bupati Tanjab Barat Serahkan Hibah Kantor Kejari di Desa Pembengis Derita Penyakit Kulit, Bupati Anwar Sadat Kunjungi Nenek Partiyah

Home / Berita

Selasa, 16 April 2024 - 12:18 WIB

Pj Bupati Sidak Kantor-kantor Pelayanan Publik di Hari Pertama Kerja Pasca Lebaran

BANGKO-BULENONNEWS.COM. Pada hari pertama masuk kerja pasca Lebaran Idul Fitri 1445 H, Pj Bupati Merangin H Mukti bersama rombongan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor pelayanan publik, Selasa (16/4).

Pertama Pj bupati melakukan sidak ke Rumah Sakit Daerah (RSD) Kol Abundjani Bangko. Di rumah sakit milik Pemkab Merangin itu, Pj bupati langsung mengambil absen kehadiran pagawai.

‘’Alhamdulillah dari absen yang kita lihat, semua pegawai RSD Kol Abundjani Bangko hadir semua pada hari pertama masuk kerja pasca lembaran Idul Fitri 1445 H ini. Ada satu orang yang tidak masuk karena cuti melahirkan.,’’ujar Pj Bupati.

Baca Juga  Inflasi Merangin Minggu ini Turun, IPH Diangka 0,128

Di rumah sakit yang berada di Jalan Kesehatan Bangko itu, H Mukti sempat mengunjungi Ruang Poli, ruang UGD dan ruang-ruang perawatan lainnya. Pj bupati menegaskan pasca lebaran pelayanan rumah sakit berjalan seperti biasanya.

Pj bupati selanjutnya bergeser ke Kantor Dukcapil. Di kantor tersebut H Multi dan rombongan di sambut Kadis Dukcapil Jailani. ‘’Alhamdulillah semua pegawai Dukcapil hadir semua,’’ucap Pj Bupati usai melihat absen Dukcapil.

Di Kantor Dukcapil itu, Pj bupati juga sempat mengunjungi Ruang Cetak Kartu Tanda Penduduk (KTP), Ruang Konsultasi dan ruang-ruang kerja lainnya di Kantor Dukcapil Merangin.

Baca Juga  Warga Protes Pembangunan Jalan Rigit Beton di Duga Tidak Sesuai DPA

Setelah sempat sarapan pagi di Warung Lontong Tunjang depan Stasiun TVRI cabang Merangin, Pj bupati dan rombongan kembali melakukan sidak. Kali ini mobil rombongan Pj bupati mengarah ke Puskesmas Bangko.

Tampak para pejabat yang mendampingi Pj bupati saat sidak itu, Direktur RSD Kol Abundjani Bangko dr Iwan, Kadis Kesehatan Merangin drg Soni, Kalak BPBD Merangin Suhairi, Kepala BKPSDMD Merangin H.Ferdi Firdaus, Kasat Pol PP Kabupaten Merangin Shobraini dan Inspektur Merangin.(Red).

Share :

Baca Juga

Berita

Demokrat Ajak Nasdem & PKS Segera Bentuk Sekretariat Perubahan untuk Usung Anies Baswedan sebagai Bacapres 2024.

Berita

SMA N 1 Tanjung Jabung Barat Sambut Kunjungan Badan Akreditasi Nasional 2021 Provinsi Jambi

Berita

Pimpinan DPRD Merangin Hari Ini Resmi Dilantik

Berita

Komisi lll DPRD Hearing Bersama DPUPR dan BPBD Merangin, Bahas Proyek SMI dan Bencana

Berita

Pj Bupati Merangin Disambut Dengan Prosesi Adat Menaiki Rumah Dinas

Berita

Muda Mudi Hingga Orang Tua di Jalan Delima Kampung Nelayan Kompak Dukung UAS-Katamso

Berita

BBM Sulit Didapat, Pengawas Koperasi Khusus BRT Trans Siginjai Minta Pertamina Awasi SPBU di Jambi

Berita

Kantongi Rekom Partai NasDem, Syukur Konsolidasi Bersama DPD NasDem Merangin